Radar Nusantara, IKN – Istana Wakil Presiden (Wapres) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur akan segera masuk tahap groundbreaking.
Target pembangunan Istana Wapres akan rampung dalam setahun.
Kepala Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN Kementerian PUPR, Danis H. Sumadilaga mengatakan, saat ini sudah terkontrak.
Berita Lainnya
Namun, belum dapat dipastikan kapan groundbreaking akan dilaksanakan.
“Istana wakil presiden kan sudah kontrak, kita mau nunggu, apakah nanti mau groundbreaking saya lihat jadwalnya, tapi sudah siap untuk groundbreaking.
Kalau jadwalnya saya masih belum dikabarin,” ujarnya di kantor Kementerian PUPR, (28/7/2024).
BACA JUGA : Ketua MPR RI Bamsoet: Wapres RI ke-11 Boediono Tegaskan Pentingnya Indonesia Miliki Haluan Negara
“(Target selesai? Tahun depan?) Ya mungkin itu kurang lebih 1 tahun,” tambahnya.
Terkait desain Istana Wapres yang sempat diminta revisi oleh Presiden Joko Widodo, kata Danis, masih terus dikurasi oleh Kurator IKN, Ridwan Kamil.
“Proses kurasinya sudah berjalan dengan pak Ridwan Kamil, sudah beberapa kali dilakukan,” tuturnya.
Dilihat dari situs Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kementerian PUPR, terdapat tender dengan nama ‘Pembangunan Sarana Prasarana Pemerintahan II di Ibu Kota Negara’.