Oleh: Denny JA
Radar Nusantara, Garut, Jawa Barat – Guru besar intellijen Hendropryono menyatakan bahwa pasangan Prabowo Gibran akan memenangkan pemilu presiden 2024. Pasangan ini menang satu putaran ataupun menang dua putaran.
Berita Lainnya
Analisis tersebut Hendro buat berdasarkan tidak hanya temuan-temuan ilmiah namun juga menurutnya dari data di lapangan. Tapi valid kah prediksi Hendropriyono ini?
Guru besar intelijen ini mengatakan salah satu penyebab kemenangan Prabowo Gibran ini karena kuatnya dan sudah solidnya mesin partai pendukung. Itu tak hanya Gerindra tapi juga Golkar, Demokrat (di putaran pertama). Juga PAN, Gelora dan PBB yang akan efektif di putaran kedua.
Kita review pandangan Hendropriyono itu dengan data survei. Ini survei LSI Denny JA pada bulan November 2023.
BACA JUGA : Etika Politik dalam Praktik Politik PSI, Kenapa Prabowo-Gibran?
Dalam pertarungan tiga pasang capres dan cawapres, elektabilitas Prabowo-Gibran memangsudah tinggi sekali. Mereka sudah di angka 40,3%.
Persentase ini sudah jauh, dan jauh sekali meninggalkan Ganjar dan Mahfud (28,6%). Jarak keunggulan Prabowo-Gibran sudah double digit, sebesar 11,7%.
Dukungan Anies Baswedan dan Muhaimin itu di angka 20,3%. Jarak keunggulan Prabowo-Gibran dengan Anies- Muhaimin lebih jauh lagi, sebesar 20%.