Peringati Hari Armada RI, Koarmada II Selenggarakan Kompetisi Debat Bahasa Inggris

1 minute, 16 seconds Read

Radar Nusantara. SURABAYA – Untuk memperingati Hari Armada RI tahun 2023, Kaskoarmada II Laksma TNI Isswarto, M.Tr.Opsla., CHRMP., mewakili Pangkoarmada II Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., M.Tr.Opsla., membuka kompetisi debat bahasa Inggris, bertempat di Auditorium Puslatkaprang Kolat Koarmada II Ujung, Surabaya. Jumat (1/12/2023).

Lomba tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bahasa inggris bagi prajurit, dan PNS Koarmada II, serta memberikan nuansa English Environment di lingkungan Koarmada II.

Kegiatan lomba debat bahasa Inggris atau English Debate tersebut diikuti oleh 11 Tim yang terdiri dari Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Koarmada II, baik yang bertugas di Staf maupun di KRI, diantaranya dari Satuan Kapal Eskorta (Satkor) mengeluarkan 2 tim, Satuan Kapal Selam (Satsel), Satuan Kapal Amfibi (Satfib) mengeluarkan 2 tim, Satuan Kapal Ranjau (Satran), Satuan Kapal Bantu (Satban) Satuan Kapal Cepat (Satkat), Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska), gabungan Spers Koarmada II, serta Kuwil Koarmada II.

Melalui amanat Pangkoarmada II yang dibacakan oleh Kaskoarmada II menyampaikan bahwa acara debat bahasa inggris ini adalah kesempatan untuk memperkaya keterampilan berpikir kritis, memperhatikan kompetensi berbicara dan mengembangkan kemampuan dalam berbahasa inggris, serta semua peserta bisa memberikan argumen yang kuat berdasarkan fakta dan logika meskipun harus menghargai pandangan lawan.

Lebih lanjut kompetisi ini meningkatkan kemampuan penelitian, penalaran, dan keterampilan adaptasi dengan berbagai argumen, serta ini merupakan media luar biasa bagi pelayar untuk memperluas horizon pengetahuan, keterampilan komunikasi.

“Debat bahasa inggris ini bukan sekedar untuk mencari yang terbaik diantara kita, tetapi juga menyatakan pentingnya pengembangan kompetensi bahasa inggris karena sebagai bagian integral dari profesional prajurit TNI AL,” ujarnya.

Radar Terpopuler

Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI Kab Bogor Gelar Kegiatan Donor Darah
Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI...
Radar Nusantara, Bogor - Kodim 0621/Kabupaten Bogor menggelar...
Read more
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung, Dukung Program 3 Juta Rumah untuk Rakyat Kecil
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung,...
Radar Nusantara, Badung – Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah Air Indonesia
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah...
Oleh: Prihandoyo Kuswanto. Ketua Pusat Studi Kajian Rumah...
Read more
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan Mandat Rakyat
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan...
Radar Nusantara, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan...
Read more
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan Berkualitas, Mendagri bersama Menteri PKP Tinjau MPP Badung
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan...
Radar Nusantara, Badung - Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Marselino Takkan Menyerah Berjuang Tembus TIM Utama Oxford United
Marselino Takkan Menyerah Berjuang Tembus TIM...
Radar Nusantara, Bandung - "Saya telah bekerja keras...
Read more
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas...
Radar Nusantara, Inhu - Kamis 23 Januari 2025,...
Read more
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jawa Barat, Bandung - Timnas Indonesia bersama Apparel...
Read more
Edi Sulton

Edi Sulton

NO ID : 017-01-01-2020 Berlaku S/D 01-01-2025 Media : Radar Nusantara Web : https://radarnusantara.my.id

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *