Asops Danlantamal V Hadiri Apel Kesiapan Penyelenggaraan Angkutan Laut Natal 2023 dan Tahun baru 2024

1 minute, 6 seconds Read

Radar Nusantara. SURABAYA- Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) V Brigjen TNI Marinir Joni Sulistiawan, yang diwakilkan oleh Asisten Operasi (Asops) Danlantamal V Kolonel Laut (P) Muhammad Taufik, M. Tr. Hanla., M. M menghadiri apel kesiapan penyelenggaraan Angkutan Laut Natal 2023 dan Tahun baru 2024 di halaman Terminal Gapura Surya Perak, Surabaya. Senin (18/12/2023)

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada apel tersebut, Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Perak Capt. Heru Susanto, M. M dengan mengambil tema “Transportasi Aman Liburan Nyaman”.

Dalam sambutan Dirjen Perhubungan Laut Dr. Capt. Antoni Arif Priadi, M. Sc yang dibacakan oleh Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Perak Capt. Heru Susanto,M. menyampaikan bahwa akan menyusun langkah-langkah untuk mempersiapkan Angkutan Laut Natal dan Tahun Baru diantaranya memperbarui informasi terkini jadwal kedatangan dan keberangkatan kapal baik di pelabuhan atau melalui media sosial. Sedangkan bagi perusahaan pelayaran akan membuat mitigasi potensi resiko serta memperhitungkan kesiapan Armada yang akan digunakan selama kegiatan Angkutan Laut Natal dan Tahun Baru bersama stakholder terkait.

“Marilah kita bersama-sama berupaya agar penyelenggaraan Angkutan Laut Natal dan tahun Baru dapat berjalan dengan baik dan sukses serta masyarakat akan dapat melaksanakan liburan dengan selamat, aman, nyaman,lancar dan sehat,”Ungkapnya.

Hadir dalam Apel Kesiagaan tersebut, Para Pimpinan Instansi Pemerintah, Pelindo, Syahbandar, TNI dan Polri, Pimpinan Asosiasi Transportasi dan Operator Kapal serta Anggota Bidang Kemaritiman.

Radar Terpopuler

Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI Kab Bogor Gelar Kegiatan Donor Darah
Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI...
Radar Nusantara, Bogor - Kodim 0621/Kabupaten Bogor menggelar...
Read more
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung, Dukung Program 3 Juta Rumah untuk Rakyat Kecil
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung,...
Radar Nusantara, Badung – Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah Air Indonesia
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah...
Oleh: Prihandoyo Kuswanto. Ketua Pusat Studi Kajian Rumah...
Read more
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan Mandat Rakyat
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan...
Radar Nusantara, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan...
Read more
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan Berkualitas, Mendagri bersama Menteri PKP Tinjau MPP Badung
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan...
Radar Nusantara, Badung - Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Marselino Takkan Menyerah Berjuang Tembus TIM Utama Oxford United
Marselino Takkan Menyerah Berjuang Tembus TIM...
Radar Nusantara, Bandung - "Saya telah bekerja keras...
Read more
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas...
Radar Nusantara, Inhu - Kamis 23 Januari 2025,...
Read more
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jawa Barat, Bandung - Timnas Indonesia bersama Apparel...
Read more
Edi Sulton

Edi Sulton

NO ID : 017-01-01-2020 Berlaku S/D 01-01-2025 Media : Radar Nusantara Web : https://radarnusantara.my.id

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *