Atlet Karate Koarmada II Borong Medali di Kejuaraan Karate Kanjuruhan Open 2025
Atlet Karate Koarmada II Borong Medali di Kejuaraan Karate Kanjuruhan Open 2025

Atlet Karate Koarmada II Borong Medali di Kejuaraan Karate Kanjuruhan Open 2025

1 minute, 27 seconds Read

Radar Nusantara. SURABAYA – Atlet karate Koarmada II berhasil menorehkan prestasi gemilang pada Kejuaraan Karate Kanjuruhan Open 2025 yang berlangsung di GOR Kanjuruhan, Malang, pada 18-19 Januari 2025. Dari ajang tersebut, mereka berhasil membawa pulang total 11 medali dengan rincian 3 medali emas, 2 medali perak, dan 6 medali perunggu.

Medali emas diraih oleh Lettu Laut (P) Kusnul Cahyono, Staf Satfib Koarmada II, yang menjadi Juara 1 dalam kategori Kata Perorangan 40+ Putra. Selain itu, Kopda Rjd Adi Eko dari KRI Nala-362 meraih emas dalam kategori Kumite -75 kg TNI-Polri Putra. Medali emas lainnya diperoleh oleh Sintha Aulia Bilqis dari Dojo Binaan Koarmada II yang unggul di kategori Kumite Usia Dini Putri.

Untuk medali perak, penghargaan diberikan kepada Serda Bah M. Ikbal dari KRI dr. Soeharso-990, yang meraih Juara 2 dalam kategori Kata Perorangan TNI-Polri Putra. Sementara itu, Kld Lis Kelvin Yance Mbuilima dari KRI Multatuli- 561 memperoleh medali perak pada kategori Kumite -60 kg TNI-Polri Putra.

Pada kategori perunggu, Letda Laut (S) Ahmad Subhi Mubarak dari KRI Yos Sudarso-353 meraih dua medali di kategori Kata Perorangan TNI-Polri Putra dan Kata Perorangan Senior Putra Open. Selain itu, Serda Nav Arya Rafi dari KRI Teluk Cendrawasih-533 juga memenangkan perunggu dalam kategori Kata Perorangan Senior Putra. Medali perunggu lainnya diraih oleh Serda Jas A. Fauzi dari Lanal Balikpapan bersama timnya pada kategori Kata Beregu Senior Putra. Dari Dojo Binaan Koarmada II, M. Abbad Abqori Ramadhan menyumbangkan perunggu dalam kategori Kata Perorangan Usia Dini Putra, sedangkan Karna Ferre Romadhony meraih medali perunggu pada kategori Kumite -35kg Pemula Putra.

Pangkoarmada II, Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian tersebut. “Selamat atas keberhasilan para atlet Karate Koarmada II. Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berlatih dan meningkatkan kemampuan, serta dapat menginspirasi anggota Koarmada II lainnya,” pungkas orang nomor satu di Koarmada II ini.

(Pen/2)

Radar Terpopuler

Unit Intel Kodim 0208/Asahan Gerebek Barak Narkoba di Desa Sijawi-Jawi, 19 Orang Diamankan
Unit Intel Kodim 0208/Asahan Gerebek Barak...
Radar Nusantara, Asahan - Unit Intelijen Komando Distrik...
Read more
FOTO : Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Ilyas Sitorus menghadiri acara seminar nasional bertajuk ‘Bahaya dan Dapak Judi Online Bagi Generasi Muda Bangsa’, yang diselenggarakan Penyuluh Agama Islam PPPK Kementerian Agama Kota Medan, di Kampus Universitas Mandiri Bina Prestasi (MBP), Jalan Jamin Ginting, Padang Bulan Medan, Rabu (22/1).
Kadis Kominfo Sumut Ilyas Sitorus Ajak...
Radar Nusantara, Medan - Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi...
Read more
Tidak Bayar Klaim Nasabah, Asuransi Sequislife Digugat Rp 1 Triliun Lebih
Tidak Bayar Klaim Nasabah, Asuransi Sequislife...
Radar Nusantara, Medan - Nasabah asuransi PT Sequislife,...
Read more
Putra Polisi Sidoarjo Raih Medali Perunggu di Yifeng 3D Mapping Competition 2024
Putra Polisi Sidoarjo Raih Medali Perunggu...
Radar Nusantara, Sidoarjo - Dua Alumni Sekolah Tinggi...
Read more
FAKTA dan REALITA PT Medan Canning Lakukan Penjajahan Kepada Karyawan
FAKTA dan REALITA PT Medan Canning...
Radar Nusantara, Medan - Sejak Terkuak nya Kerja...
Read more
Miris!!! Hampir 1 Tahun Laporan Dugaan Perzinahan Mengendap, Suami Datangi Pomdam I/BB
Miris!!! Hampir 1 Tahun Laporan Dugaan...
Radar Nusantara, Medan - Afner seorang pria (33)...
Read more
Pangdam XII/Tpr Ikuti Ziarah Rombongan Peringatan HUT ke-68 Pemprov Kalbar
Pangdam XII/Tpr Ikuti Ziarah Rombongan Peringatan...
Radar Nusantara, Kubu Raya, Kalbar - Pangdam XII/Tanjungpura...
Read more
Berbagi Hasil Ketahanan Pangan, Personil Satgas Yonif 131/Brajasakti Pos Kalipay Panen sayuran bersama warga di Distrik Waris
Berbagi Hasil Ketahanan Pangan, Personil Satgas...
Radar Nusantara, keerom - Satgas Pamtas RI-PNG Yonif...
Read more
Edi Sulton

Edi Sulton

NO ID : 017-01-01-2020 Berlaku S/D 01-01-2025 Media : Radar Nusantara Web : https://radarnusantara.my.id

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *