Dankormar Nur Alamsyah Resmi Sandang Bintang Tiga
Dankormar Nur Alamsyah Resmi Sandang Bintang Tiga

Dankormar Nur Alamsyah Resmi Sandang Bintang Tiga

Radar Nusantara, JAKARTA, – Panglima Tentara Nasional Indonesia Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A. resmi memberikan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Bintang Tiga kepada Komandan Korps Marinir Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr (Han) pada Upacara Korps Kenaikan Pangkat (Kenkat) Perwira Tinggi TNI yang bertempat di Aula Gatot Subroto, Denma Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (26/10/2023).

BACA JUGA : Panglima TNI: Fokus Pada Tugas Pokok Menjaga Keutuhan NKRI, TNI Netral Pada Pemilu 2024

Pasalnya berdasarkan Keppres Nomor 88/TNI/Tahun 2023 tanggal 24 Oktober 2023 dan berdasarkan Sprin Panglima TNI Nomor Sprin/2120/X/2023 tanggal 25 Oktober 2023 tentang kenaikan pangkat dan dalam golongan Pati TNI atas nama Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr (Han) dinaikan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi menjadi Letnan Jenderal TNI (Mar) karena menjabat sebagai Komandan Kodiklatal.

Kegiatan Upacara Korps Kenaikan Pangkat Perwira Tinggi TNI diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, laporan Aspers Panglima TNI, laporan perwakilan Kenkat Pati, laporan Aspers Panglima TNI diakhiri pemberian ucapan selamat oleh Panglima TNI dan foto bersama.

BACA JUGA : Panglima TNI Menjadi Saksi Suksesi Kepemimpinan TNI AD di Istana Negara

Letnan Jenderal TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr (Han). Lahir di Wonosobo Jawa Tengah 23 Oktober 1967, merupakan alumnus terbaik Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-XXXV/Tahun 1989. Perwira Tinggi Marinir TNI AL yang malang melintang di satuan-satuan khusus Korps Marinir TNI AL ini juga sering kali memimpin satuan tugas dibeberapa palagan tempur di dalam dan di luar negeri. Ia juga pernah menjabat sebagai Komandan Sektor United Nations Mission in Darfur (UNAMID) Sudan pada tahun 2016.

Radar Terpopuler

Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI Kab Bogor Gelar Kegiatan Donor Darah
Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI...
Radar Nusantara, Bogor - Kodim 0621/Kabupaten Bogor menggelar...
Read more
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung, Dukung Program 3 Juta Rumah untuk Rakyat Kecil
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung,...
Radar Nusantara, Badung – Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah Air Indonesia
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah...
Oleh: Prihandoyo Kuswanto. Ketua Pusat Studi Kajian Rumah...
Read more
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan Mandat Rakyat
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan...
Radar Nusantara, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan...
Read more
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan Berkualitas, Mendagri bersama Menteri PKP Tinjau MPP Badung
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan...
Radar Nusantara, Badung - Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas...
Radar Nusantara, Inhu - Kamis 23 Januari 2025,...
Read more
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jawa Barat, Bandung - Timnas Indonesia bersama Apparel...
Read more
PMPP TNI Gelat Donor Darah Menyambut HUT PMPP TNI Ke-18
PMPP TNI Gelat Donor Darah Menyambut...
Radar Nusantara, Sentul - Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian...
Read more
Radar Nusantara

Radar Nusantara

NO ID : 022-01-01-2020 Berlaku S/D 01-01-2025 Media : Radar Nusantara Web : https://www.radarnusantara.my.id

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *