Radar Nusantara, Pelalawan – diberapa kesempatan acara Bupati H. Zukri memastikan tetap maju Pilkada Pelalawan. Meski, Ketua DPD PDIP Riau itu merupakan pemenang kursi legislatif di Riau dengan memiliki kesempatan besar di Pilkada Riau, nampaknya beliau tetap fokus dan komitmen kembali memimpin Pelalawan.
Hal ini mendapat tanggapan dari Ketua Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Pelalawan, H. Tengku Nahar, SP, M.Si mengatakan sikap tegas yang disampaikan Bupati H. Zukri tetap fokus pembangunan Pelalawan dan tetap maju pilkada Pelalawan patut di apresiasi atas komitmen yang disampaikan beliau.
Berita Lainnya
“Kita sangat mendukung H. Zukri tetap fokus memimpin Pelalawan, meski popularitas beliau tinggi sebagai pemenang pemilu legislatif di Riau. Harapan kita masih banyak kerja yang harus dimaksimalkan beliau di Pelalawan,” ucap Tengku Nahar yang merupakan tokoh masyarakat Pelalawan ini.
Sambung Tengku Nahar, menjelaskan bahwa sosok seorang H. Zukri dikenal sangat dekat dengan masyarakatnya, siapapun bisa berkomunikasi dengan mantan Ketua Karang Taruna Pelalawan, bahkan bisa menyampaikan aspirasinya langsung kepada sang Bupati.
“Beliau selalu membuka pintu bagi masyarakat yang ingin menyampaikan aspirasi langsung kepada beliau,” terangnya.
BACA JUGA : Bupati Zukri : saya akan berkeliling melaksanakan magrib mengaji dimesjid-mesjid, sekaligus khatam al-qur’an
Sebagai Wadah berkumpulnya 45 Paguyuban se Kabupaten Pelalalwan, FPK selama ini tidak merasakan kesulitan untuk berkomunikasi dengan orang nomor satu di Kabupaten Pelalawan ini, pun begitu dengan paguyuban paguyuban lain yang ada di Kabupaten Pelalalwan ini.
“Pak Bupati kita milik semua masyarakat Kabupaten Pelalawan. Tidak ada perbedaan suku, agama, ras dan golongan. Insya Allah, hingga hari ini terjalin komunikasi dengan baik seluruh lapisan masyarakat,” ungkapnya.
Pelalawan merupakan cermin Indonesia, hampir semua etnis dari berbagai daerah di Indonesia ada di negeri Amanah ini. Hidup yang selalu rukun tentram dan saling menghormati. Jika ada perselisihan, melalui paguyuban dapat duduk bersama untuk memecahkan masalah.