Kasad Resmikan Operasional Podcast di Empat Kodam, Enam Studio Segera Menyusul
Kasad Resmikan Operasional Podcast di Empat Kodam, Enam Studio Segera Menyusul

Kasad Resmikan Operasional Podcast di Empat Kodam, Enam Studio Segera Menyusul

2
1 minute, 37 seconds Read

Radar Nusantara, Jakarta, – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc, di Markas Besar Angkatan Darat, Senin (22/1/2024) meresmikan secara virtual Podcast untuk empat Kodam yang ditandai dengan penyerahan plakat kepada Kapendam Iskandar Muda, Kapendam IX/Udayana, Kapendan XIV/Hasanuddin dan Kapendam XVIII/Cenderawasih, enam studio Podcast lainnya akan segera menyusul beroperasi.

Peresmian empat studio Podcast Kodam di jajaran Angkatan Darat yang diresmikan secara virtual ini bersamaan dengan digelarnya Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Intel Fungsi Penerangan TNI Angkatan Darat, silaturahmi dengan pimpinan media massa nasional serta HUT ke-73 Penerangan Angkatan Darat.

Studio Podcast lengkap dengan peralatannya tersebut, TNI Angkatan Darat menggandeng PT. Eka Citra Bangun Semesta sebagai mitra. Diandra dan Rinandha yang merupakan Direktur dari PT. Eka Citra Group merasa sangat bangga dan bersyukur dapat memberikan yang terbaik untuk TNI Angkatan Darat.

BACA JUGA : Kasad : Ubah Lahan Tidur Jadi Lahan Produktif!

“Kami bersyukur dipercaya untuk menjadi mitra TNI Angkatan Darat dalam membangun studio dan peralatan Podcast di jajaran TNI Angkatan Darat, “ ungkap Diandra dan Rinandha saat menghadiri acara peresmian Podcast di Aula AH Nasution Mabesad.

Terdapat enam studio Podcast lagi di enam Kodam yang akan selesai dikerjakan di bulan April 2024, dan segera dapat digunakan oleh Kodam V Brawijaya, Kodam Kodam II/Sriwijaya, Kodam I/Bukit Barisan, Kodam VI/Mulawarman, Kodam XVI/Pattimura dan Kodam XII/Tanjungpura.

“Setiap Kodam kami design dengan local wisdomnya masing-masing, dan dengan peralatan podcast terbaik untuk kualitas video dan audio, “ Diandra dan Rinandha menambahkan.

BACA JUGA : Dilantik Jadi Kasad, Jenderal Maruli Pastikan TNI AD Netral Dalam Pemilu

Ruangan dan peralatan Podcast ini tentunya akan memberikan informasi-informasi terkait kegiatan TNI AD dan beragam inspirasi dari setiap ulasannya, sehingga masyarakat dapat lebih mengenal serta menambah kecintaan masyarakat kepada TNI AD.

Diharapkan kehadiran Podcast di setiap Kodam ini, dapat menginspirasi dan memberikan wawasan serta membangun hubungan yang lebih erat dengan masyarakat, melalui konten-konten yang positif, dan dapat menjadi wadah untuk ekpose, serta memberitakan kegiatan, dedikasi, dan prestasi prajurit di setiap Kodam.

Radar Terpopuler

Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI Kab Bogor Gelar Kegiatan Donor Darah
Kodim 0621/Kab Bogor Bekerjasama dengan PMI...
Radar Nusantara, Bogor - Kodim 0621/Kabupaten Bogor menggelar...
Read more
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung, Dukung Program 3 Juta Rumah untuk Rakyat Kecil
Mendagri Apresiasi Layanan PBG Kabupaten Badung,...
Radar Nusantara, Badung – Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah Air Indonesia
Menjarah Laut Indonesia Menjarah Lautan Tanah...
Oleh: Prihandoyo Kuswanto. Ketua Pusat Studi Kajian Rumah...
Read more
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan Mandat Rakyat
Presiden Prabowo Apresiasi Kabinet dalam Menjalankan...
Radar Nusantara, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan...
Read more
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan Berkualitas, Mendagri bersama Menteri PKP Tinjau MPP Badung
Pastikan Layanan PBG Berlangsung Cepat dan...
Radar Nusantara, Badung - Menteri Dalam Negeri (Mendagri)...
Read more
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM
Rutan Rengat Lakukan Penandatangan Fakta Integritas...
Radar Nusantara, Inhu - Kamis 23 Januari 2025,...
Read more
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jersey Baru TIMNAS Indonesia
Jawa Barat, Bandung - Timnas Indonesia bersama Apparel...
Read more
PMPP TNI Gelat Donor Darah Menyambut HUT PMPP TNI Ke-18
PMPP TNI Gelat Donor Darah Menyambut...
Radar Nusantara, Sentul - Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian...
Read more
Ridwan Onchy

Ridwan Onchy

NO ID : 003-01-01-2020 Berlaku S/D 01-01-2028 Media : Radar Nusantara Web : https://radarnusantara.my.id

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *