Radar Nusantara. SURABAYA -Ketua Daerah Jalasenastri Armada II, Ny. Yully Alit Jaya, menerima kunjungan empat pasang calon mempelai perwira Koarmada II yang akan melangsungkan pernikahan. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Kerja Ketua Daerah Jalasenastri Armada II pada Jumat (21/3/2025) ini merupakan bagian dari tradisi dalam keluarga besar TNI AL, khususnya di lingkungan Koarmada II.
Dalam kesempatan tersebut, Ny. Yully Alit Jaya memberikan arahan serta pesan kepada para calon mempelai mengenai pentingnya membangun rumah tangga yang harmonis, saling mendukung, dan memahami tugas serta tanggung jawab sebagai bagian dari keluarga besar TNI AL. Ia menekankan bahwa kehidupan perwira TNI AL memiliki dinamika tersendiri, sehingga diperlukan komunikasi yang baik serta sikap saling pengertian antara suami dan istri.
Selain itu, Ketua Daerah Jalasenastri Armada II juga mengingatkan para calon istri perwira mengenai peran Jalasenastri dalam mendukung tugas dan pengabdian suami kepada negara. Ia berharap para istri dapat beradaptasi dengan lingkungan baru serta turut aktif dalam berbagai kegiatan organisasi, yang bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan mendukung kesejahteraan keluarga prajurit.
Di akhir pertemuan, Ny. Yully Alit Jaya menyampaikan doa dan harapan agar pernikahan para calon mempelai ini berjalan lancar serta menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah. Ia juga berpesan agar mereka selalu menjaga keharmonisan rumah tangga dan tetap berpegang pada nilai-nilai kebersamaan dalam keluarga besar TNI AL.
(Pen/2)

Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
+ There are no comments
Add yours