Home / Radar Terkini / Program Makan Siang Gratis Dibiayai Dana BOS, Wapres Nyatakan Pemerintah Belum Tetapkan Alokasi Anggaran 2025

Program Makan Siang Gratis Dibiayai Dana BOS, Wapres Nyatakan Pemerintah Belum Tetapkan Alokasi Anggaran 2025

Program Makan Siang Gratis Dibiayai Dana BOS, Wapres Nyatakan Pemerintah Belum Tetapkan Alokasi Anggaran 2025

Radar Nusantara, Banten – Terkait program makan siang gratis yang di usung oleh paslon 02 Prabowo-Gibran di pilpres 2024, Wapres ma’ruf amin menanggapi hal tersebut di acara peresmian BLK.

  • Wacana penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) bagi pembiayaan program makan siang gratis saat ini tengah menuai pro dan kontra. Seperti diketahui, program ini diusung oleh pasangan Prabowo-Gibran dalam kampanye politiknya pada Pemilu Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) tahun ini.

Terkait hal tersebut, Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin menyatakan bahwa itu hanya sebatas isu yang mencuat. Pasalnya, pemerintah sendiri belum menetapkan alokasi anggaran apa pun untuk kebutuhan 2025.

BACA JUGA : 8 Program Cepat Prabowo-Gibran, Salah Satunya Makam Siang dan Susu Gratis untuk Pelajar

“Itu saya kira wacana yang mungkin muncul saja, bukan dari keputusan pemerintah yang sudah menetapkan ini,” ungkapnya dalam keterangan pers usai meresmikan 525 BLK Komunitas Program Bantuan Pembangunan Tahun 2023 dan Festival Kemandirian BLK Komunitas, di Pondok Pesantren (Ponpes) Daarul Archam, Jalan Raya Rajeg No. 49, Desa Tanjakan, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, Kamis (07/03/2024).

Lebih lanjut, Wapres menjelaskan bahwa Presiden memang telah memberikan arahan agar penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2025 mengakomodir kebutuhan pemerintahan yang baru.

Lanjut Baca Ke Halaman 2


Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Halaman: 1 2

Tag:

Satu Komentar

Tinggalkan Balasan

Iklan
Iklan

Eksplorasi konten lain dari Radar Nusantara

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca